Madani-news.com – Purbolinggo – Pemerintah Kecamatan Purbolinggo menggelar Karnaval Kartinian, Selasa (23/4/2019).
Dalam kemeriahan memperingati Hari Kartini itu diadakan lomba fashion show yang diikuti oleh anak taman kanak-kanak.
Setiap sekolah diwajibkan mengirimkan perwakilan untuk mengikuti lomba dengan menggunakan pakaian adat.
“Bagus kegiatan ini selain lomba juga manfaatnya banyak anak-anak jadi banyak kenal budaya sekalian kita kenalin adat-adat dari baju mereka kan masih polos jadi nggak ngerti ini sebenernya acara apa tapi dengan lomba ini kita pahamin pelan-pelan selain itu juga ngenalin mereka dari pakaian adat yang di pake temen-temennya banyak beda-beda,” kata Yani, seorang walimurid yang hadir pada lomba fashion show.
Menurutnya, dengan adanya kegiatan tersebut menambah nilai menghargai kepada pahlawan perempuan yang sudah menjunjung tinggi kehomataan perempuan. Selain itu orang tua yang turut hadir mendampingi anak-anak mereka berlomba pun diwajibkan menggunakan pakaian ala Kartini, yaitu kebaya tradisional. Antusisa wali murid pun tidak kalah semangatnya dengan anak mereka dengan beraneka ragam macam, bentuk dan warna kebaya mereka gunakan sebagai salah satu bukti partisipasi dalam acara kartini tersebut.
“Iya kapan lagi bisa pake kebaya di lapangan,” ujar Yani.
Seorang guru TK Tambahdadi, Irma, pada perlombaan itu menyampaikan dukungannya.
“Bagus banget sih acaranya dari sini anak-anak bisa belajar mengenal siapa itu RA.Kartini dan juga mengenal beraneka ragam budaya kita melalui baju adat yang di pakai anak-anak,mungkin hal tersulit dari kami adalah memberikan pemahaman kepada mereka ketika mereka tidak menjadi pemenang karna yang namanya anak-anak sulit memahami bahwa ada yang harus kalah dan pemenang,” kata dia kepada Madani-news.com.
Tentu saja dalam kegiatan tersebut dapat melahirkan jiwa nasionalisme generasi muda dalam era milineal seperti saat ini dimana semua kehidupan sangat canggih dan dimanjakan dengan berbagai kemudahan yang instan.
“Oleh sebab itu harapan diadakannya kegiatan ini dapat menjadi salah satu upaya mencintai pahlawan selain itu juga menjadi hal positif dengan dapat mengenal beraneka ragam budaya indonesia melalui pakaian yang dapat kita temui di satu tempat saja,” ungkapnya. (Adv/Red-Heni/Kominfo)