“Meet & Greet” Telah Diadakan Oleh Ikatan Mahasiswa Kota Duri

Madani-News.com – Padang – Ikatan Mahasiswa Kota Duri didirikan pada tanggal 25 Februari 2016 yang beranggotakan lima orang pemuda hebat, dengan fakta integritas yang mereka tulis beberapa tahun lalu.

Ahmadi Satria, S.Si, M.Pd sekarang seorang guru mengabdikan dirinya di Provinsi kelahiranya, Suci Larassaty, S.Pd seorang guru yang mengajar di ibukota sambil melanjutlan studi magisternya, Rahmad Hidayat, S.ST mengabdikan dirinya di kota Padang menjadi bagian kemahasiswaan di Universitas, Nova Lucyana, S.Km mengabdikan diri dirumah sakit ternama di kota Duri, kemudian Yulafrin Mantau, S.Pd mengabdikan diri menjadi seorang guru di kota Duri.

Meet & Greet merupakan program kerja yang dari tahun ke tahun dilaksanakan dengan tujuan menyambut mahasiswa baru kuliah di Padang dengan diadakannya kegiatan seperti ini bisa menjalin keakraban sesama mahasiswa yang ada.

Ikatan Mahasiswa Kota Duri kembali mengadakan temu ramah dengan mahasiswa baru yang berasal dari kota Duri yang berkuliah di kota Padang. Adapun tema dari kegiatan ini “Basuo jo urang kampuang, mandakekkan hati nan jauh” arti nya berjumpa dengan orang se kampung dan mendekatkan hati yang jauh sama hal nya dengan bersilahturahmi sesama yang berasal dari kota Duri “ujar Rizki Givari” selaku ketua pelaksana pada kegiatan ini.

Kegiatan ini dihadiri lebih kurang 70 orang mahasiswa baru berbagai Universitas di kota Padang yang berasal dari kota Duri, acara ditaja oleh pengurus Ikatan Mahasiswa Kota Duri yang berkuliah di Padang, tempatnya dilaksanakan di Old School, Jl.Purus 2. Acara di hadiri oleh Rahmad Hidayat, S.ST selaku dewan pendiri sekaligus membuka acara dengan memberikan motivasi kepada mahasiswa berapa pentingnya berorganisasi baik dalam kampus maupun luar kampus, 29/09/2019.

Teguh hidayat mahasiswa Universitas Negeri Padang mengatakan kegiatan ini sangat dinanti oleh dirinya dan teman-teman karena dengan adanya acara ini dirinya bisa mengenal banyak saudara yang sama-sama kuliah di Padang ketika susah nanti dia tau dimana akan mengadu ketika orangtua jauh dari rantau, senada dengan itu Abdul Rohim mahasiswa Stikes Indonesia mengatakan acara ini harus terus dilaksanakan karena dari sini bisa mendapatkan banyak ilmu terkait kekeluargaan serta ilmu pengetahuan yang lain.

Suci mahasiswa Universitas Andalas mengatakan ini kali pertama ia mengikuti kegiatan paguyuban kota Duri di Padang ia juga berharap pengurus IMKD Padang selalu memberikan kejutan-kejutan yang bagus untuk mahasiswa baru seperti kami. Sabrina Novelly selaku sekretaris umum berharap kepada seluruh mahasiswa baru yang kuliah di Padang berasal dari kota Duri bisa lebih saling kenal satu sama lain, lebih akrab dan lebih mempererat silaturahmi. (Red/Whd)