Madani-News.com – Lampung Selatan – kegiatan Lampung Krakatau Festival (LKF)pada tahun 2019 kali ini dilengkapi dengan agenda Trip Krakatau. Chusnunia Chalim beserta ratusan pesrta ikut andil dalam pelaksanaan Trip Krakatau tersebut. Sabtu, (24/08/2019).
Trip Krakatau semacam ini mampu menarik antusias para peserta, tak terkecuali Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim. “Saya sangat antusias untuk ikut dalam trip Krakatau 2019. Saya juga ingin merasakan secara langsung berada di dekat gunung anak Krakatau. Alhamdulillah, kita semua bisa ikut dalam trip Krakatau 2019.” Ujar Chusnunia Chalim.
Jumlah peserta yang mengikuti trip Krakatau tahun ini pun telah melebihi target yang sudah ditentukan. kesuksesan agenda Trip Krakatau yang mampu mengajak banyak peserta mendapat respon positif dari Chusnunia Chalim.
Menurutnya, keberhasilan agenda ini adalah berkat kerja sama dan keterlibatan dari banyak pihak. “tentunya ini bukan hanya kerja keras satu pihak, tetapi berbagai pihak turut menyukseskannya.” Jelas Chusnunia Chalim.
Kemudian, Chusnunia Chalim juga berencana akan terus meningkatkan kegiatan trip Krakatau. Fasilitas yang dimiliki lampung sudah cukup memadai. Lampung memiliki dermaga eksekutif dan Bandara Internasional Raden Intan II yang dapat menarik wisatawan untuk menuju tempat wisata, termasuk trip Krakatau.
“Kedepan, dalam pelaksanaan trip Krakatau akan ditambah dengan menampilkan atraksi-atraksi, pengenalan budaya,pengenalan lebih dalam tentang Gunung Anak Krakatau, bila perlu nanti akan disediakan gaet khusus yang paham tentang Gunung Anak Krakatau.” Ujar Chusnunia Chalim.
(Adv/Wepo/Humas)